Cara Cek Kuota Telkomsel tanpa aplikasi my Telkomsel


Cek Jadwal BRI Liga 1 Indonesia Terbaru !

Konten di artikel ini merupakan edukasi khususnya untuk dunia teknologi informasi, harap bijak dalam menggunakan teknologi informasi, jika ada pertanyaan, kritik, dan saran hubungi kami silahkan pilih menu contact.

Pada postingan ini saya menulis tentang cara cek kuota Telkomsel, selain menggunakan aplikasi My Telkomsel karena My Telkomsel untuk handphone yang terhubung ke internet atau kuota internetnya habis. Kita tau tidak semua hape bisa terkoneksi ke internet seperti feature phone yang masih banyak beredar di Indonesia.

Ya mungkin ada yang bertanya bahwa buat apa feature phone cek kuota, sebelum masuk dipembahasan, kuota itu gak harus tentang kuota internet yang kebanyakan warga +62 pikir, kuota sendiri itu menurut saya ya.

Menurut penulis secara garis besar kuota itu ada tiga yaitu:

  • Kuota Telpon

Kuota telpon adalah jumlah berapa banyak durasi telpon yang tersedia tanpa menggunakan pulsa reguler, di sini kita bisa tau juga kuota telponya terbagi lagi ada untuk semua operator, sesama operator, dan juga ke telpon rumah atau ke PSTN dan  durasi masa berlaku kuota Nelponny

  • Kuota SMS

Sama dengan kuota telpon tadi di sini kita dapat mengetahui berapa jumlah SMS kita , baik itu ke semua operator, sesama operator dan durasi masa berlaku kuota SMSnya.

  • Kuota Internet

Sedangkan untuk kuota internet disini kita dapat mengetahui kuota internetnya bersifat Unlimited, atau ada ukurannya , waktu berlakunya, dan detail lainnya.

ok langsung saja sesuai judulnya yaitu cara cek kuota Telkomsel, di sini saya akan membagikan UMB terbaru telkomsel, jadi walaupun hp kalian jadul atau kuota internya habis kalian bisa akses menggunakan UMB ini.

UMBnya yaitu:

  • *888*10# untuk cek kuota telpon
  • *888*11# untuk cek kuota sms
  • *888*12# untuk cek kuota Internet
  • *888*13# untuk cek kuota lainnya
  • *888*77# untuk cek penggunaan terakhir

Cara kedua menggunakan SMS

  • Tujuan pesan adalah 3636
  • Ketik flash infov2 kirim ke 3636
  • Tunggu balasan dari 3636 detail kuota yang aktif

Cara ketiga melalui UMB atau USSD:

  • Akses *888#
  • Pilih menu cek pulsa setelah masuk menu selanjutnya
  • Kemudian Pilih lagi menu cek kuota setelah masuk menu selanjutnya
  • Kemudian pilih cek kuota lagi
  • Tunggu sms dari Telkomsel detail paket yang aktif di kartu tersebut

Dial untuk membeli paket tanpa my Telkomsel dapat cek di artikel Dial atau UMB membeli paket Kartu Telkomsel.

Ok semoga tulisan ini bermanfaat teman-teman. 

Versi Video cek di bawah: